Pembentukan Desa Ramah Anak di Desa Bedahlawak Jombang melalui Workshop dan Sosialisasi Indikator Desa Ramah Anak
DOI:
https://doi.org/10.37010/pnd.v3i2.914Kata Kunci:
desa ramah anak, indikator, bedahlawak, sosialisasi, workshopAbstrak
Anak adalah salah satu komponen dari masa depan suatu bangsa, kualitas anak di masa tertentu akan mempengaruhi kualitas negara di masa yang akan datang. Kesejahteraan anak sering terabaikan karena kurangnya pengetahuan masyarakat mengenai indikator kesejahteraan dari anak. Tujuan pengabdian yang dilakukan di Desa Bedahlawak ini adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat desa tentang pentingnya mewujudkan Desa Ramah Anak. Program ini dimulai dengan sosialisasi kepada kelompok masyarakat setempat, diikuti dengan workshop untuk pemenuhan Indikator Desa Ramah Anak. Pelatihan dan workshop dilakukan secara tatap muka, melibatkan perangkat desa, komunitas perempuan, dan ibu-ibu PKK. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa peningkatan pengetahuan masyarakat tentang indikator kesejahteraan anak berperan penting dalam menciptakan lingkungan yang lebih mendukung perkembangan anak. Desa Bedahlawak diharapkan dapat menjadi desa yang lebih sejahtera bagi anak dengan memenuhi semua indikator Desa Ramah Anak. Program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan partisipasi aktif masyarakat dalam upaya perlindungan dan pemenuhan dari hak-hak anak.
Referensi
Anandasari, S. F., Hidayat, R., & Rizki, M. F. (2021). Implementasi Kota Layak Anak Melalui Program Sekolah Ramah Anak (SRA) di Kota Bekasi. Jurnal Kajian Ilmiah, 21(4), 377-390. doi:DOI: https://doi.org/10.31599/35b15n12
Brenda, A. (2019). Kota Yogyakarta dan upaya mewujudkan masa depan anak yang lebih baik. In Menyusun opini membangun berani. Yogyakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia Balai Bahasa Daerah Istimewa Yogyakarta.
Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan. (2023). Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak Upaya Pembangunan Desa untuk Capaian SDGs Desa. From Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi Republik Indonesia: https://ditjenpdp.kemendesa.go.id/berita/2023-11-23/desa-ramah-perempuan-dan-peduli-anak-upaya-pembangunan-desa-untuk-capaian-sdgs-desa/
Hadjon, P. M. (1987). Perlindungan hukum bagi rakyat di Indonesia. Surabaya: Bina Ilmu.
KEMENPPPA. (2021). Panduan Fasilitasi Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak. Jakarta: Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
KEMENPPPA. (2023). Buka Bimtek bagi Relawan SAPA, Menteri PPPA Bangga Para Relawan Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA) Berhasil Mendukung Terwujudnya Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak (DRPPA). From Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: https://www.kemenpppa.go.id/page/view/NDg5OA==
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 PUNDIMAS: Publikasi Kegiatan Abdimas
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.